Polres Kuningan Polda Jabar - Bhabinkamtibmas Polsek Ciawigebang Polres Kuningan Polda Jabar, Aiptu Tarjono dan Briptu Farrel, memperkuat kegiatan rutin dengan melakukan Patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) pada malam hari. Mereka gencar memberikan himbauan kamtibmas kepada anak-anak remaja agar ikut berpartisipasi dalam menjaga kondusifitas kamtibmas selama bulan suci Ramadhan 1445 H / 2024 M di wilayah hukum Polsek Ciawigebang Polres Kuningan. Selasa (26/3/2024).
Dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas seperti C3, tawuran, geng motor, balap liar, kenalpot tidak sesuai dengan spesifikasi teknis / brong, dan gangguan kamtibmas lainnya, keduanya menjelaskan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan yang penuh berkah ini.
Kapolres Kuningan, AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Ciawigebang, AKP Ayi Sujana, S.E., menegaskan komitmen Polsek Ciawigebang dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Diharapkan dengan adanya kegiatan patroli dan himbauan ini, masyarakat akan lebih waspada dan aktif dalam melaporkan potensi gangguan kamtibmas kepada pihak berwenang.